tempat sarapn pagi di tenjolaya

Rekomendasi Tempat Sarapan Pagi Enak di Tenjolaya Ciwidey

Rekomendasi Tempat Sarapan Pagi Enak di Tenjolaya Ciwidey – Bagi para wisatawan yang sedang berlibur di daerah Ciwidey tentunya ada beberapa penginapan yang tidak termasuk dengan makan tapi ada juga ingin mencari suasana makan diluar.

Terlebih makan menjadi salah satu terpenting tubuh untuk memberikan energi. Khususnya sarapan pagi. Sarapan penting karena menjadi bahan energi sebelum melakukan aktivitas biar mood kamu bagus. Berikut beberapa rekomendasi tempat sarapan di Ciwidey simak ya.

Saung Sarapan Bunda Killa

Saung Sarapan Bunda Killa berlokasi di Blok H1 No 1 perumahan Cidura Regency Ciwidey Desa Tenjolaya Kecamatan Pasirjambu. Menyediakan nasi uduk,nasi kuning serta berbagai macam makanan lainnya. Jam operasional pukul 06:00 – 11:00 WIB
Menjadi tempat favorit bagi para pengunjung atau warga yang akan sarapan. Dilengkapi meja dan kursi serta tempat yang nyaman serta etalase makanan yang bisa terlihat.

Soto Bandung Nikmat Bu Ai

Lokasi Jl. Raya Ciwidey No.1, Tenjolaya, Kec. Pasirjambu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40973. Para pecinta soto wajib mampir kesini karena bisa dinikmati secara lesehan sambil bersantai. Ada berbagai jenis makanan juga seperti ayam seuhah, nasi timbel dan nasi rames.

Nasi Kuning Bubur Ayam Sukaraja

Menyediakan sarapan berupa nasi kuning dan bubur ayam. Nah kamu tim mana nih? Alamatnya berlokasi di Jl. Raya Ciwidey No.161, Tenjolaya, Kec. Pasirjambu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Untuk jam operasionalnya buka jam 5 pagi pembayaran hanya bisa tunai. Tersedia makan di tempat.

Bubur ayam Aa kumis II

Kalau di daerah Bandung pasti gak akan asing lagi dengan Bubur ayam aa kumis. Bubur ayam aa kumis sudah ada sejak tahun 1998 yang kini buka cabang di Cicwidey. Lokasinya berada di Jl.terusan, Tenjolaya, Kec. Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Buka dari pukul 06:00-11:00 WIB. Ada berbagai macam menu pokoknya paket komplit. Usus, ati ampela, telor juga ada.

Itulah beberapa informasi mengain tempat sarapan pagi disekitar daerah Tenjolaya Ciwidey dan sekitarnya. Kira-kira kamu bakal langsung sarapan apa yah?

Similar Posts