Spot Foto Bagus Tempat Wisata Ciwidey Estetik Banget
Spot Foto Bagus Tempat Wisata Ciwidey Estetik Banget – Beraneka macam tempat wisata di Ciwidey membuat para wisatawan bingung ketika mendatangi lokasi wisata untuk mengabadikan momen dan mengunggah foto estetik di tempat wisata ciwidey.
Bagi para pengunjung jangan bingung karena ini beberapa spot foto bagus saat mendatangi tempat wisata ciwidey jadi gak buang-buang waktu kan?
Sunan Ibu Kawah Putih
Belum pernah ke tempat sunan ibu kawah putih meskipun sudah pernah ke Kawasan kawah putih? Kalau belum Cobain kunjungi spot foto yang menawarkan spot favorit wisatawan. pasalnya kita bisa melihat matahari terbit alias sunrise dari kawah putih. Kalau dibayangkan visualnya apat fotonya juga esetik banget kan? Apalagi keindahan serta bentuknya alami banget. Kita bisa melihat dari ketinggian suasana view dari atas kawah putih yang begitu mengagumkan.
Dermaga Kayu di Kawah Putih
Tidak kalah menarik dari sunan ibu nih. Ada salah satu tempat yang memorable di kawah putih yaitu dermaga kayu. Kalau dengar dermaga kayu terbayangnya apa? Pastinya sebuah kayu yang seperti dil lautan yah. Namun dermaga ini bisa kita temukan di kawah putih. Ketika kita foto disana disuguhkan dengan visual indah kawah putih dan pemandangan yang hijau dari pohon disana. Berani coba
Happy Farm Ciwidey
Kalau dari namanya pasti ada hewan ya. Happy farm bukan hanya tempatnya cocok untuk instagramable tetapi ramah untuk anak. Pasalnya anak-anak bisa bermain sambil belajar disana. Ada beberapa hewan yang bisa dikenalkan kepada anak-anak misalnya ada kelinci. Dengan nuansa ala the Hobbit pengunjung memotret ala-ala the Hobbit. Seru bukan
D’Riam Riverside
Spot foto kalau gak ada banyak tempat gak afdhal ya. All you get it istilahnya para pengunjung bisa memilih suasana spot foto yang estetik banget. Soalnya D’Rian Riverside satu-satunya objek wisata yang menyuguhkan fasilitas lengkap. Mau nanya staycation? Ada. Rumah kayu untuk penginapan? Ada. Pokoknya dari semua fasilitas ada. Spot fotonya cocok semuanya.
Situ Patenggang
Tidak kalah menarik spot foto di situ patenggang. Dengan view air bersih sejuk serta langit yang mendukung maka terciptalah foto yang eye catching. Jika berkunjung ke situ patenggang pilihlah spot seperti pohon rindang dengan air yang tenang. Apalagi ketika sore hari kesana, maka kita bisa mengabadikan momen melihat sunset yang indah.Ada lagi satu yang menarik konon batu cinta ini menjadi saksi bisu pertemuan antara anak Ki Santang dan Dewi Rengganis. Mau kesana?
Desa Petani Cibuni
Spot foto selanjutnya desa petani cibuni yang memiliki daya tarik karena hamparan luas kebun teh suasana desa yang menyejukkan dan pemandangannya yang indah. Untuk foto cukup di hamparan kebun teh dengan latar pegunungan. Lalu kita bisa berpura-pura melakukan aktivitas warga desa cibuni, seperti memetik teh, biar terkesan autentik. Dengan gaya lain menyusuri jalan setapak di tengah sawah yang hijau. Jika ingin berburu spot ke desa cibuni, datanglah saat pagi hari atau menjelang senja untuk mendapatkan pencahayaan terbaik.